Peringati Hari Sumpah Pemuda DPC LSM Pakar Batu Bara Santuni Ratusan Anak Yatim



Batu Bara, Kuala Tanjung Pos

Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Muda, Dewan Pimpinan Cabang Lembaga Swadaya Masyarakat Pembela Kemerdekaan Rakyat (LSM - Pakar) Kab. Batu Bara santuni 135 anak yatim di Pendopo Bobby Surya, Desa Titi Payung, Kecamatan Air Putih, Batu Bara.


Dalam sambutannya Ketua DPC LSM Pakar, Bambang Setiaji, S.Pd mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati Batu Bara, Kapolres Batu Bara yang diwakili Wakapolres, Kompol Imam Alyiruddin dan seluruh donatur.


"Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi sehingga acara ini bisa berlangsung dengan sukses. LSM Pakar hadir sebagai sosial kontrol dan siap menjadi mitra kerja dari seluruh perangkat pemerintah mulai dari kepala desa hingga Bupati Batu Bara," ungkap Setiaji.


Kehadiran LSM Pakar jangan dianggap sebagai momok bagi aparat pemerintah.


Mewakili Bupati Batu Bara, Rusian Heri mengatakan mohon maaf Bupati Batu Bara tidak bisa hadir.


"Bupati sangat apresiasi LSM Pakar yang menyantuni ratusan anak yatim dan ini sangat mulia. Semoga seluruh keluarga nesar DPC Pakar Batu Bara diberikan kesehatan dan kemuliaan dan sukses selalu," ucap Rusian Heri.


Ketua DPW LSM Sumut, Lifia Ardiani dan Ketua DPP LSM Pakar Antonius Sinurat juga memgapresiasi DPC LSM Pakar Batu Bara yang telah menyantuni ratusan anak yatim.


Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Air Putih, Mulyadi, Kabag Kesra, Yusrizal, Ustad Zulfikri Humaidi, Kepala Desa Tanah Merah. (Pelka)

Lebih baru Lebih lama